Jumat, 08 Februari 2013

MIck McGiven



Pada awal musim pertandingan 2005/06, Mick bergabung dengan tim utama setelah sepuluh tahun bertanggung jawab di tim cadangan.
Tugas pertamanya di Chelsea adalah melatih tim junior selama sembilan bulan pada 1990, setelah sebelumnya melatih tim utama West Ham.
Ia melanjutkan kariernya sebagai pelatih di Ipswich sebelum kembali ke Chelsea dan pengabdian terlamanya adalah bersama tim cadangan kami.
Sebagai pemain kelahiran Newcastle, Mick pernah bermain di Sunderland dan West Ham. West Ham kemudian mengontraknya untuk menggantikan posisi kapten yang membawa Inggris memenangkan Piala Dunia, sang legenda Bobby Moore.
Sebagai pelatih Chelsea, ia telah menjalankan perannya dalam mengembangkan performa kapten Inggris saat ini, serta pemain muda lain yang telah berkembang menjadi pemain utama di seluruh divisi.

sumber: http://indo.chelseafc.com/staff/23

Tidak ada komentar:

Posting Komentar